Kalau sedang kelaparan berat maka makanan dengan karbohidrat tinggi menjadi pilihan, salah satunya adalah kwetiau rebus yang saya posting kali ini. Kwetiau dengan kuah yang sarat bumbu, irisan bakso ikan yang gurih serta rajangan kol dan daun bawang, dimakan panas-panas dengan cabai rawit merah yang pedas. Hmm, siapa sih yang tahan dengan godaannya?
Kwetiau yang terbuat dari tepung beras ini sebenarnya bukan jenis mie yang menjadi favorit saya, karena ukurannya yang besar-besar dan kenyal seperti karet. Apalagi umumnya kwetiau dimasak dengan cara digoreng atau disiram dengan kuah kental, contohnya kwetiau siram sapi, yang menurut saya justru menjadi terasa eneg. Tetapi dengan diolah menjadi hidangan berkuah yang pedas dan gurih ini, satu mangkuk ludes hingga tetes kuah terakhir. Tidak percaya? Kenapa tidak anda coba untuk membuatnya di rumah? ^_^
Untuk bakso ikannya saya menggunakan bakso ikan dari resep kerupuk ikan yang pernah saya posting sebelumnya di Membuat Kerupuk Ikan (Keropok Lekor). Nah, adonan ikan yang telah di rebus matang ini selain sedap jika digoreng menjadi seperti kerupuk juga bisa diiris-iris dan dicemplungkan ke dalam makanan berkuah seperti kwetiau ini. Anda tentu saja bisa menggantinya dengan bakso ikan biasa atau dengan bakso sapi. Mantap! Yuk, kita buat saja.
Kwetiau Rebus Bakso Ikan
Resep hasil modifikasi sendiri
Untuk 4 porsi
Bahan:
- 1 pak kwetiau, berat 300 gram, rebus hingga matang dan tiriskan. Siram dengan air dingin agar tidak lengket
- 5 buah bakso ikan, iris tipis
- 1 batang wortel, iris tipis
- 5 lembar daun kol, buang batang tengahnya dan rajang halus
- 1 buah daun bawang, rajang halus
- 1 buah tomat, belah 6 bagian
- 1 1/2 liter air
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu, haluskan:
- 5 butir kemiri
- 4 butir bawang putih
- 1/2 sendok teh merica butiran
Bumbu lainnya:
- 3 butir cabai rawit, iris tipis
- 2 - 3 sendok teh garam
- 1 sendok teh kaldu bubuk
Cara membuat:
Siapkan wajan, panaskan minyak dan tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan sedikit air, kira-kira 100 ml, irisan bakso, wortel dan cabai rawit. Aduk-aduk dan masak hingga air mendidih. Sisihkan.
Siapkan panci, masukkan 1 liter air, tumisan bakso dan masak hingga mendidih. Tambahkan irisan daun kol dan kwetiau rebus, garam dan kaldu bubuk. Masak hingga mendidih dan bahan matang. Cicipi, jika kurang asin tambahkan garam.
Masukkan daun bawang iris dan tomat, aduk rata dan angkat kwetiau.
Sajikan panas-panas. Enjoy!
Mbaaa, saya juga sering bikin ini untuk keluargaa. Cuman saya tambahkan daun ketumbar, jadi wangi
BalasHapushalo mba thanks yaa, yepp pakai daun ketumbar pasti lebih mantap rasanya yaa.
HapusKalau saya modifikasi pakai bihun, tambahkan cabai rawit yg digerus di kecap asin, sedaap!
Hapusthanks sharingnya ya, kedengaranya sedap banget hehehhe
Hapus