Pages

24 Maret 2012

Resep Cake Zukini (Zucchini) dengan Kacang Tanah Cincang, Chocolate Chips dan Kismis

Resep Cake Zukini (Zucchini) dengan Kacang Tanah Cincang, Chocolate Chips dan Kismis

Resep kue, cake atau roti dari luar negeri saya akui terus terang memang memiliki variasi yang banyak dan unik terutama dalam memanfaatkan sayur dan buah-buahan sebagai salah satu bahannya. Kreatifitas mereka yang tak terbatas dalam mengolah labu kuning, ubi jalar, wortel, broccoli, apel, pisang, alpukat maupun buah-buahan yang dikeringkan seringkali membuat saya terkagum-kagum. Salah satunya adalah resep  cake zukini yang kali ini saya bagi ke anda. Ternyata memanfaatkan salah satu keluarga labu-labuan  ini sebagai bahan cake menghasilkan tekstur cake yang cukup moist dan lembut. 

Seperti halnya cake sayuran lainnya maka zukini di cake ini sama sekali tidak terasa sama sekali. Dengan campuran kacang tanah tumbuk, choco chips dan kismis maka kue ini terasa gurih, manis dengan asam kismis yang yummy. Walau saya akui cake ini tidak semantap cake pisang atau ubi jalar yang pernah saya coba karena teksturnya yang lebih remah dan kurang padat namun resep yang satu ini cukup layak untuk anda coba dan menjadi variasi cake di rumah. ^_^

Resep Cake Zukini (Zucchini) dengan Kacang Tanah Cincang, Chocolate Chips dan Kismis
Resep Cake Zukini (Zucchini) dengan Kacang Tanah Cincang, Chocolate Chips dan Kismis

Zukini atau zucchini atau courgette adalah sejenis labu yang umum di budidayakan dan di biarkan tumbuh hingga mencapai panjang sekitar satu meter. Namun biasanya sayuran ini dipanen kala ukurannya mencapai panjang separuh atau kurang dari panjang semestinya. Tanaman ini masih mempunyai hubungan saudara dengan ketimun. Warna zukini umumnya adalah hijau gelap atau terang. Hibrida lainnya yaitu golden zukini berwarna kuning gelap atau oranye. Dalam dunia kuliner zukini seringkali diperlakukan sebagai sayuran dan berbeda dengan ketimun maka biasanya zukini disajikan dalam kondisi telah dimasak sebagai makanan pelengkap. Zukini bisa dimasak dengan cara rebus, kukus, tumis, panggang, goreng atau juga bisa juga di olah menjadi cake seperti halnya cake pisang. Bunga zukini yang berwarna kuning cerah umumnya di masak dengan cara digoreng dengan minyak yang banyak setelah diisi dengan berbagai bahan isi seperti cincangan ayam, kepiting atau bahan lainnya. 

Resep Cake Zukini (Zucchini) dengan Kacang Tanah Cincang, Chocolate Chips dan Kismis

Jika anda belum pernah melihat wujud sayuran ini dan kebetulan sedang di supermarket maka mampirlah sejenak ke counter sayuran. Zukini biasanya di jajarkan bersama-sama dengan ketimun Jepang, lobak dan terung. Bentuk dan warnanya menyerupai ketimun Jepang hanya saja lebih gendut dan ketika diangkat zukini juga terasa lebih ringan. Sayuran ini tidak tahan lama jika disimpan di dalam kulkas, sekitar 3 saja. Jika terlalu lama maka kulitnya yang lembut akan berkerut. Biasanya saya memasak zukini dengan cara di tumis bersama ayam atau ikan dengan sedikit minyak, kulitnya yang hijau gelap tidak perlu dikupas. Karena sangat lembut maka tidak memerlukan waktu lama untuk memasaknya, cukup 2 -3 menit di wajan panas maka zukini siap disajikan.  Dari segi nutrisi maka zukini memiliki kandungan kalori yang sangat rendah, kaya akan  folat, potassium, Vitamin A dan mangan. 

Resep Cake Zukini (Zucchini) dengan Kacang Tanah Cincang, Chocolate Chips dan Kismis
Resep Cake Zukini (Zucchini) dengan Kacang Tanah Cincang, Chocolate Chips dan Kismis

Kembali ke cake zukini, resep yang saya sajikan ini saya ambil dari website Smitten Kitchen. Bahan dan proses pembuatannya sangat mudah, semua bahan cukup dimasukkan ke dalam satu wadah dan aduk rata. Tadinya sebagian cake akan saya kukus, tetapi sepertinya versi panggangnya lebih yummy karena zukini yang basah akan kesat dan kering saat dipanggang. Agar rasanya tidak monoton maka saya campurkan juga kacang tanah tumbuk, choco chips dan kismis.  Nah berikut resep dan cara pembuatannya ya.

Resep Cake Zukini (Zucchini) dengan Kacang Tanah Cincang, Chocolate Chips dan Kismis

Cake Zukini dengan Kacang Tanah Cincang, Chocolate Chips dan Kismis
Resep diadaptasikan dari web Smitten Kitchen - Zucchini Bread

Untuk 2 loyang loaf ukuran 20 x 10 cm

Bahan: 
- 3 butir telur ukuran besar
- 200 ml minyak zaitun atau minyak sayur
- 250 gram gula pasir
- 350 gram zukini, serut kasar
- 1/2 sendok teh vanili bubuk
- 375 gram tepung terigu serba guna/protein rendah (misal Segitiga Biru/Kunci Biru)
- 2 sendok teh bumbu spekuk (optional)
- 1/2 sendok teh baking soda
- 1 sendok teh baking powder (pastikan fresh, cek tanggal kedaluarsa, usahakan menggunakan baking powder double acting dan gunakan sendok ukur standar internasional/khusus untuk membuat kue)
- 1 sendok teh garam
- 50 gram kacang tanah goreng tanpa kulit tumbuk kasar
- 50 - 100 gram choco chips atau cincangan coklat blok
- 100 gram kismis, atau buah-buahan kering lainnya

Cara membuat:
Panaskan oven, set disuhu 175'C. Letakkan rak pemanggang di tengah oven. Siapkan loyang, anda bisa menggunakan 2 buah loyang loaf ukuran 20 x 10 cm atau 1 buah loyang segi empat ukuran 23 x 23 cm. Olesi mentega dan taburi tepung pada permukaannya. Sisihkan.

Resep Cake Zukini (Zucchini) dengan Kacang Tanah Cincang, Chocolate Chips dan Kismis

Siapkan mangkuk, masukkan telur kocok menggunakan kocokan balon (balloon whisk) hingga lepas dan tercampur baik. Masukkan gula pasir dan minyak, aduk hingga rata. Tambahkan serutan zukini ke dalamnya, aduk dengan baik. Sisihkan.  

Resep Cake Zukini (Zucchini) dengan Kacang Tanah Cincang, Chocolate Chips dan Kismis

Siapkan mangkuk ayak jadi satu bahan kering yang digunakan: tepung terigu, baking powder, baking soda, garam, vanili bubuk. Masukkan tepung ke dalam adonan zukini dalam dua bagian, aduk perlahan dengan spatula hingga rata. 

Tambahkan kacang tanah, choco chips, kismis ke dalam adonan, aduk perlahan. Tuangkan ke loyang yang telah disiapkan. Panggang selama 45 menit atau ketika lidi ditusukkan ke tengah adonan maka tidak ada adonan yang menempel di lidi. Keluarkan dari dalam oven dan dinginkan. 

Resep Cake Zukini (Zucchini) dengan Kacang Tanah Cincang, Chocolate Chips dan Kismis

Balikkan ke piring datar dan potong-potong cake sesuai dengan keinginan atau langsung potong cake dari dalam loyang. Sajikan cake zukini untuk menemani sore anda dengan teh manis hangat. Yummy!

Sources:
Wikipedia - Zucchini
Web Smitten Kitchen - Zucchini Bread

2 komentar:

  1. Bagi saran donk mba, kalo tidak dapat zukini, sebaiknya diganti dengan buah apa? thanks berat.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Halo Mba Rimma, hmm saya jadi bingung juga diganti apa hehehe, zukini teksturnya mirip antara perpaduan oyong dan ketimun, jadi buah lain yang mirip2 itu saya belum pernah coba. Saran saya buat cake wortel saja mba, karena hasilnya akan sama kok hehehe

      Hapus

PEDOMAN BERKOMENTAR DI JTT:

Halo, terima kasih telah berkunjung di Just Try and Taste. Saya sangat menghargai feedback yang anda berikan, terutama mengenai eksperimen dalam mencoba resep-resep yang saya tampilkan.

Komentar yang anda tuliskan tidak secara otomatis ditampilkan karena harus menunggu persetujuan saya. Jadi jika komentar anda belum muncul tidak perlu menulis komentar baru yang sama sehingga akhirnya double/triple masuknya ke blog.

Saya akan menghapus komentar yang mengandung iklan, promosi jasa dan penjualan produk serta link hidup ke blog anda atau blog/website lain yang anda rekomendasikan yang menurut saya tidak relevan dengan isi artikel. Saya juga akan menghapus komentar yang menggunakan ID promosi.

Untuk menghindari komentar/pertanyaan yang sama atau hal yang sebenarnya sudah tercantum di artikel maka dimohon agar membaca artikel dengan seksama, tuntas dan secara keseluruhan, bukan hanya sepotong berisi resep dan bahan saja. Ada banyak info dan tips yang saya bagikan di paragraph pembuka dan jawaban di komentar-komentar sebelumnya.

Satu hal lagi, berikan tanda tanya cukup 1 (satu) saja diakhir pertanyaan, tidak perlu hingga dua atau puluhan tanda tanya, saya cukup mengerti dengan pertanyaan yang diajukan.

Untuk mendapatkan update rutin setiap kali saya memposting artikel baru anda bisa mendaftarkan email anda di Dapatkan Update Via Email. Atau kunjungi Facebook fan page Just Try and Taste; Twitter @justtryandtaste dan Instagram @justtryandtaste.

Semoga anda menikmati berselancar resep di Just Try & Taste. ^_^